Review: Tampil Cantik dengan Wardah Wondershine

Review: Tampil Cantik dengan Wardah Wondershine

KataEmak.comBibir merupakan salah satu bagian dari wajah yang perlu dirawat. Keindahan bibir menjadi daya tarik tersendiri bagi semua orang terutama wanita. Banyak sekali produk-produk kecantikan yang menawarkan perawatan untuk keindahan bibir. Tidak hanya untuk keindahan bibir saja, produk-produk yang ditawarkan juga ditujukan untuk merawat bibir. Seperti produk dari Wardah kosmetik yang khusus untuk bibir yaitu Wardah Wondershine. Produk dari wardah yang satu ini bisa didapatkan dimana-mana. Hampir semua toko kosmeti menjual produk ini, jadi cukup mudah untuk mendapatkan produk ini. Varian yang ditawarkan pun bermacam-macam mulai dari Cinnamon Red, Creamy Brown, Soft Pink dan Pale Pink. (baca juga: Review Produk Wardah Exclusive Liquid Foundation)

> Varian wardah wondershine

Begitu bermacam-macamnya varian dari Wardah Wondershine ini membuat saya bingung, varian apa yang cocok untuk bibir saya. Memang sih semua tergantung selera masing-masing. Namun kenyataannya saya menyukai semua variannya (hahaha). Mari kita kupas tuntas satu persatu untuk variannya. Mulai dari Cinnamon Red warnanya lebih ke merah maroon gitu, jadi ya bisa bikin semakin menyala gitu deh ala-ala K-Pop korea. Untuk keharumannya enak, soft dan semacam bau-bau makanan gitu. Untuk varian yang satu ini sangat cocok untuk pemilik bibir tipis karena efek glossy yang full pada bibir menjadikan bibir terlihat penuh.

Baca Juga:  Bikin Putih Bersinar, Inilah Review Wardah Lightening Series

Kalau untuk yang Creamy Brown warnanya lebih ke natural aja semacam orange-ish atau brownise nude gitu. Jadi cocok untuk pemilik bibir yang nggak suka bibir dengan warna yang ngejreng. Wanginya juga enak, wangi vanilla. Beda lagi dengan wardah wondershine yang no 3 atau soft pink. Sama seperti varian-varian sebelumnya untuk fragrancenya gak jauh-jauh dari enak dan rasa manisnya seperti permen ataupun kue vanilla. Warnanya cantik, sesuai warna alami bibir, bikin wajah fresh dan gak kelihatan tampak pucat. Selain soft pink juga ada pale pink, hampir sama sih sama yang soft pink. Cuma yang satu ini lebih glossy tapi warnanya lebih nude dan aromanya lebih ke milk (jadi pengen dijilatin..hahaha).

> Packing Elegan

Produk wardah wondershine ini sangat elegan untuk kemasannya. Dengan harga yang cukup murah (cocoklah untuk kantong-kantong pelajar dan mahasiswa) membuat produk ini menjadi sangat “berkilau” bagi para mahasiswa. Bentuknya yang kecil dan simple semakin memudahkan untuk dibawa kemana-mana (travel friendly banget). Karena terbuat dari botol transparan menjadikan produk perawatan bibir yang satu ini gampang diprediksi kapan habisnya. Selain itu ada kuasnya sekalian sebagai alat pengaplikasiannya. Tentunya semakin memudahkan untuk penggunaannya. (baca juga: Review Wardah Exclusive Matte Lip Cream No 3)

Baca Juga:  Pigmentasi Bagus, Inilah Review Mineral Botanica Lip Cream

Dari ulasan diatas, menurut saya produk wardah wondershine ini recommended banget, untuk variannya tergantung kebutuhan dari masing-masing bibir. Yang terpenting produk ini mengandung vitamin E yang bagus merawat bibir penggunanya.